Live Streaming MotoGP 2024.Tonton➡️

Karena Adanya Luca Marini, Akhirnya Valentino Rossi pun Tahu dari Mana Bakat Balapnya Berasal



Gpnewsinfo - Legenda MotoGP, Valentino Rossi, kini tahu darimana bakat balapnya berasal. Dia mengetahui ini setelah melihat sang adik tiri, Luca Marini, di MotoGP.

Sebagaimana diketahui, The Doctor -julukan Rossi- telah memutuskan pensiun pada akhir musim MotoGP 2021. Rossi menutup kariernya setelah lebih dari dua dekade berkecimpung di dunia balap profesional

Namun, dari manakah kehebatan Rossi itu berasal? Meski ayahnya, Graziano Rossi, merupakan mantan pembalap, tetapi Rossi menilai bakat itu bukan datang dari sang ayah. Pria berusia 46 tahun itu mendapatkan bakat mengemudi dari ibunya, Stefania Palma. Sebab, Luca Marini, yang berebda ayah dengan Rossi, turut menjadi pembalapsaat ini. Jadi, VR46 membuat kesimpulan, bahwa bakat balap sejatinya datang dari sang ibu.



"Di atas kertas akan lebih mudah untuk mengatakan, bahwa itu berasal dari Graziano. Tapi, Luca menunjukkan, bahwa bakat itu berasal dari ibu saya," kata Rossi sambil bercanda, dilansir dari Speedweek, Selasa (18/1/2022). "Ketika Luca mulai mengendarai sepeda motor dan menunjukkan bakat dan kecepatan yang baik, saya berkata kepada Graziano, 'Jadi, bakat itu berasal dari Stefania, bukan dari Anda!' Dia menjawab, 'Tidak, tidak,' tapi kita selalu bisa menertawakannya," ungkapnya.



Selama 26 tahun berkarier di ajang balap motor, The Doctor total memiliki sembilan gelar juara dunia yang tujuh di antaranya diraih di MotoGP. Sementara itu, dua sisanya diraih di kelas 125cc (1997) dan 250cc (1999). Sementara itu, Luca Marini akan memasuki musim keduanya di MotoGP 2022. Pada musim pertamanya, Luca Marini finis ke-19 pada klasemen akhir.

ADS

ADS

Posting Komentar